Gempa 5,2 SR Guncang Donggala Sulawesi Tengah - Dewata News

Breaking News

Gold Ads (1170 x 350)

1/15/15

Gempa 5,2 SR Guncang Donggala Sulawesi Tengah

Ilustrasi Gempa (c) foto ; ist

Sulawesi tengah, Dewata News. Com - Gempa berkekuatan 5,2 SR mengguncang Donggala Sulawesi Tengah pada Kamis (15/1). Menurut Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB), gempa dengan kekuatan 5,2 SR terjadi di 66 km Timur laut Donggala Sulawesi Tengah pada pukul 07:09 WIB. Lebih lanjut, pusat gempa terjadi di daratan kedalaman 33 km dan tidak berpotensi tsunami. 

Kepala Pusat Data Informasi Dan Humas Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) Sutopo Purwo Nugroho mengatakan guncangan gempa dirasakan lemah karena terjadi hanya selama 3-5 detik.

“Kondisi saat ini tidak ada kepanikan ataupun laporan kerusakan rumah dan bangunan,” ungkap Sutoopo, seperti dilansir kabar24.com.

Menurut Sutopo masyarakat di wilayah Donggala perlu selalu meningkatkan kesiapsiagaan menghadapi gempa dan tsunami yang dapat terjadi kapan saja. Karena tingginya aktivitas kegempaan di kawasan ini tidak lepas dari lokasi yang berada pada zona benturan tiga lempeng tektonik, yaitu Indo-Australia, Eurasia dan Pasifik. 

No comments:

Post a Comment

Redaksi DEWATA NEWS menerima komentar terkait artikel yang ditayangkan di DEWATA NEWS . Isi komentar menjadi tanggung jawab pengirim. Pembaca berhak melaporkan komentar jika dianggap tidak etis, kasar, berisi fitnah, atau berbau SARA. Redaksi DEWATA NEWS akan menilai laporan dan berhak memberi peringatan dan menutup akses terhadap pemberi komentar.

Terimakasih
www.dewatanews.com