Bupati PAS hadiri Upacara Ngenteg Llinggih di Bebetin - Dewata News

Breaking News

Gold Ads (1170 x 350)

10/23/14

Bupati PAS hadiri Upacara Ngenteg Llinggih di Bebetin


Buleleng, Dewata News. Com - Bertepatan dengan Tilem Wrespati Kliwon, Kamis (23/10), Bupati Buleleng Putu Agus Suradnyana menghadiri Upacara Karya Mamungkah Ngenteg Llinggih Mapadudusan Agung Menawa Ratna Pura Dalem Desa Pakraman Bebetin. Dalam kesempatan tersebut Bupati Agus menyatakan pihaknya menyambut baik digelarnya upacara Dewa Yadnya ini sebagai upaya menyeimbangkan antara buwana agung dengan buwana alit. 

Terlebih setelah mendengar penjelasan dari Kepala Desa Bebetin Ketut Laksana dalam proses gotong royong yang ditunjukan warga Desa Pakraman Bebetin dalam proses pembangunan pura yang letaknya di jantung desa Bebetin ini, membuat orang nomer satu di Buleleng ini merasa bangga dengan semangat yang ditunjukan, “ Ini merupakan salah satu contoh wujud kebersamaan, kita yakini dari niat yang tulus pasti semua ada jalan” ujarnya. 

Disisi lain Kepala Desa Bebetin Ketut Laksana, makna dari upacara Ngenteg Linggih mapadudusan Agung Menawa Ratna adalah mensthanakan Sang Hyang Widhi dengan segala manifestasi-Nya pada palinggih atau bangunan suci yang dibangun. Lebih jauh Mantan Kepala Kantor Perijinan Terpadu (KPT) mengatakan dengan selesainya pembangunan Pura Dalem Desa Pakraman Bebetin ada bisa semakin memupuk rasa kebersamaan warga Desa Bebetin dalam setiap perayaan uapacara keagamaan. (DN - HUM)

No comments:

Post a Comment

Redaksi DEWATA NEWS menerima komentar terkait artikel yang ditayangkan di DEWATA NEWS . Isi komentar menjadi tanggung jawab pengirim. Pembaca berhak melaporkan komentar jika dianggap tidak etis, kasar, berisi fitnah, atau berbau SARA. Redaksi DEWATA NEWS akan menilai laporan dan berhak memberi peringatan dan menutup akses terhadap pemberi komentar.

Terimakasih
www.dewatanews.com