Panitia Hiburan Rakyat Setiap Malam Kocek Pengeluaran Rp10 Juta - Dewata News

Breaking News

Gold Ads (1170 x 350)

8/23/14

Panitia Hiburan Rakyat Setiap Malam Kocek Pengeluaran Rp10 Juta



Buleleng, Dewata News.ComGelar kesenian malam hiburan rakyat memeriahkan HUT ke-69 Kemerdekaan RI yang merupakan tradisi setiap tahun diselenggarakan untuk tahun ini yang paling lama, yakni selama 20 hari dari tanggal 11 hingga 30 Agustus 2014, sehingga benar-benar dinikmati masyarakat Buleleng yang butuh hiburan gratis. Ketika HUT ke-66 Kemerdekaan RI pelaksanaan pameran pembangunan dan pasar malam hiburan rakyat berlangsung 17 hari.

    Malam hiburan rakyat dan pameran pembangunan melibatkan lintas sektoral yang dimulai pelaksanaannya setelah dibuka resmki Bupati Buleleng Putu Agus Suradnyana pada hari Senen (11/08) di Lapangan Bhuwana Patra Singaraja, ternyata mendapat apresiasi masyarakat pengunjung yang setiap malam membludak.

      ”Sudah sepekan lebih Gelar Kesenian Malam Hiburan Rakyat mendapat antusias masyarakat pengunjung. Apresiasi masyarakat cukup tinggi, bukan saja menonton hiburan kesenian yang ditampilkan malam itu, sekaligus juga melihat pameran dan belanja,” kata Camat Buleleng selaku Ketua Panitia Malam Hiburan Rakyat Putu Ayu Reika Nurhaeni saat dikonfirmasi Dewata News. Com di Singaraja, Sabtu (23/08) siang.                                                                                         
Camat Buleleng Putu Ayu Reika Nurhaeni

      Gelar kesenian, menurut mantan Camat Banjar ini, lebih dominan mementaskan kesenian yang ada di Buleleng sebagai potret 100 tahun kejayaan gong kebyar Buleleng, di samping kesenian joged bumbung secara mebarung, serta parade Pop Bali, maupun angklung kreasi bondres dan musik band dari sekolah. Menariknya, tampilnya Band Murindo sebagai musik band satu-satunya tempo doeloe masih eksis.

     Disinggung pengalokasian dana untuk pelaksanaan Gelar Kesenian Malam Hiburan Rakyat ini, Ayu Reika Nurhaeni mengaku, memanfaatkan anggaran DPA Kantor Kecamatan Buleleng sebesar Rp50 juta. Sementara untuk pembangunan bangsal-bangsal pameran pembangunan, menurut dia, pos anggaran dari Dinas Komunikasi dan Informatika Buleleng.

 Salah satu permainan yang diminati masyarakat
    ”Untuk sukses pelaksanaan Gelar Kesenian Malam Hiburan Rakyat, panitia setiap malam mengeluarkan biaya Rp10 juta, termasuk untuk kesenian yang pentas dianggarkan minimal Rp5 juta,” ungkapnya.
                                                                               
     Satu-satunya Camat di Buleleng tercantik ini mengatakan, untuk menutupi besarnya anggaran setiap malam itu, pihak panitia mendapat pemasukan dari para pedagang maupun permainan yang ada selama 20 hari.  
  
     Adanya sinyalemen Lapangan Bhuwana Patra sebagai tempat Gelar Kesenian Malam Hiburan Rakyat berdebu, ditampik Camat Putu Ayu Reika Nurhaeni, karena dari pihak Dinas Kebersihan dan Pertamanan Buleleng, selain mengangkut sampah, juga melakukan penyemprotan dua kali sehari, pagi dan sore. (DN~TiR).—                                                                   
                    

No comments:

Post a Comment

Redaksi DEWATA NEWS menerima komentar terkait artikel yang ditayangkan di DEWATA NEWS . Isi komentar menjadi tanggung jawab pengirim. Pembaca berhak melaporkan komentar jika dianggap tidak etis, kasar, berisi fitnah, atau berbau SARA. Redaksi DEWATA NEWS akan menilai laporan dan berhak memberi peringatan dan menutup akses terhadap pemberi komentar.

Terimakasih
www.dewatanews.com