Buleleng, Dewata News. Com
Apel bendera peringatan HUT Propinsi ke - 56 dan Hut Pramuka ke-53 di Kabupaten Buleleng dilakukan di halaman kantor Bupati Buleleng, 14/8, yang dipimpin oleh Bupati Buleleng Putu Agus Suradnyana. Gubernur Bali dalam sambutan tertulis yang dibacakan Bupati mengajak peringatan ini dijadikan momentum evaluasi program pembangunan secara menyeluruh sehingga ke depan program pembangunan memberikan manfaat sebesar-besarnya bagi peningkatan kesejahteraan masyarakat Bali.
Gubernur juga menyampaikan saat ini tengah berlangsungnya pembangunan Bali Mandara jilid II, yang direncanakan pembangunan tersebut untuk merealisasikan prinsip dasar pembangunan yaitu : peningkatan pertumbuhan, pengentasan kemiskinan, perluasan lapangan kerja, pelestarian lingkungan, serta pelestarian dan pengembangan kebudayaan. Selain itu disinggung juga tiga sector utama pembangunan daerah meliputi pariwisata, pertanian dalam artian luas, serta UKM harus terus dikembangkan bersama sector lainnya untuk menjawab persaingan global.
Dalam kesempatan ini Gubernur menyampaikan terimakasih kepada semua Bupati,Walikota dan Camat se-Bali yang telah bekerjakeras melakukan pembangunan demi mewujudkan kesejahteraan masyarakat.
Terkait hari Pramuka, Gubernur mengatakan pendidikan pramuka merupakan pendidikan non formal yang bertujuan membentuk karakter kepribadian pemuda ,karenanya harus mendapat dukungan dari seluruh komponen masyarakat. (DN - HUM)
No comments:
Post a Comment
Redaksi DEWATA NEWS menerima komentar terkait artikel yang ditayangkan di DEWATA NEWS . Isi komentar menjadi tanggung jawab pengirim. Pembaca berhak melaporkan komentar jika dianggap tidak etis, kasar, berisi fitnah, atau berbau SARA. Redaksi DEWATA NEWS akan menilai laporan dan berhak memberi peringatan dan menutup akses terhadap pemberi komentar.
Terimakasih
www.dewatanews.com