WNA Ukraina Korban Laka Terima Santunan Rp25 Juta - Dewata News

Breaking News

Gold Ads (1170 x 350)

7/3/14

WNA Ukraina Korban Laka Terima Santunan Rp25 Juta

Kepala PT Jasa Raharja Perwakilan Singaraja Nyoman Gd Kerta Budi
saat menyerahkan santunan kepada ibu kandung korban laka asal Ukraina


Buleleng, Dewata News.Co – Seorang warga negara asing (WNA) asal Ukraina, Roman Kytaiev (24) yang meninggal dunia setelah mengalami kecelakaan lalu lintas (laka lantas) di wilayah Desa Banyupoh, Kecamatan Gerokgak, pada hari Selasa (17/06) lalu mendapatkan santunan PT Jasa Raharja (Persero) melalui Perwakilan Singaraja sebesar Rp25 juta tunai, karena ahli waris sulit untuk membuka rekening bank di Indonesia.

      Penyerahan santunan sebesar itu diserahkan Kepala Perwakilan PT Jasa Raharja Singaraja Nyoman Gd Kerta Budi kepada ibu kandung korban, Kytaieva Liuboy (52) di Kantor PT Jasa Raharja Perwakilan Singaraja, pada hari Rabu (02/07). Ketika dilakukan penyerahan santunan tersebut, Nyoman Gd Kerta Budi didampingi Kaurbin Ops Satlantas Polres Buleleng Ipda Ida Bagus Astawa dan Kanit Laka Satlantas Polres Buleleng Ipda Dewa Made Ardana.

     ”Setelah mengetahui laka lantas yang melibatkan WNA, kami bersama anggota Satlantas Polres Buleleng segera mendatangi TKP dan Rumah Sakit guna menindaklanjuti kasus laka tersebut,” ungkap Nyoman Gd Kerta Budi.

     Selain itu, katanya lanjut, pihaknya menghubungi Duta Besar Ukraina untuk Indonesia di Jakarta dan menyampaikan berita duka akibat laka lantas tersebut agar ditindaklanjuti dengan menghubungi keluarga korban di Ukraina.

     Berkat bantuan dari Duta Besar Ukraina untuk Indonesia, katanya lanjut, keluarga korban, baik ibu kandung bersama kakak kandung korban datang pada hari Selasa (02/07) dan langsung mendatangi ruang jenazah di RSUD Buleleng, Singaraja melihat jenazah korban dan selanjutnya dilakukan kremasi di Denpasar.

    Seperti berita siar sebelumnya, korban Roman Kytaiev ketika mengendarai sepeda motor Honda sewaan DK-8975-UF di jalan jurusan Gilimanuk-Singaraja, wilayah Desa Banyupoh, Kecamatan Gerokgak  datang dari arah Gilimanuk menuju Singaraja. Saat memasuki tikungan ke kiri, korban mengambil haluan terlalu kekanan, sehingga menabrak truk DK-9590-AM dengan muatan mengangkut pasir datang dari arah berlawanan.

    Akibat laka lantas tersebut, korban mengalami CKB dan multiple fraktur dan meninggal dunia di TKP. Sejak peristiwa laka lantas tersebut, jenazah korban dititipkan di ruang jenazah RSUD Buleleng, Singaraja, hingga keluarga korban datang, pada hari Selasa (02/07) lalu yang langsung dibawa ke Denpasar untuk dikremasi. (DN~TiR).—

No comments:

Post a Comment

Redaksi DEWATA NEWS menerima komentar terkait artikel yang ditayangkan di DEWATA NEWS . Isi komentar menjadi tanggung jawab pengirim. Pembaca berhak melaporkan komentar jika dianggap tidak etis, kasar, berisi fitnah, atau berbau SARA. Redaksi DEWATA NEWS akan menilai laporan dan berhak memberi peringatan dan menutup akses terhadap pemberi komentar.

Terimakasih
www.dewatanews.com