Illustrasi warga Transmigran tinggalkan Bali. (DN~BP.doc) |
Buleleng, Dewata News.com - Kepala Dinas Tenaga Kerja dan Transmigrasi Kabupaten Buleleng Ni Made Dwi Priyanti Putri Koriawan mengatakan, animo warga Buleleng mengikuti program transmigrasi ternyata cukup tinggi. Terbukti sudah ada sekitar 587 orang telah mendaftar online untuk bertransmigrasi.
“Untuk
program transmigrasi masih lewat online dan terdaftar 587 orang, tetapi
ini belum merupakan data valid terutama masalah alamat yang tidak jelas. Nanti
kami menunggu keputusan berapa KK akan diberikan bagi Buleleng,” katanya di
Singaraja, Minggu (20/07).
Dana
transmigrasi ini diambilkan dari APBD Buleleng. Masing-masing KK diberikan uang
transport sebesar Rp2 juta. Sementara lokasi tujuan transmigrasi masih
tahap penjajakan. Calon transmigran dibekali pelatihan
keterampilan, agama, seni dan budaya dari balai transmigrasi Buleleng.
(DN~TiR).—
No comments:
Post a Comment
Redaksi DEWATA NEWS menerima komentar terkait artikel yang ditayangkan di DEWATA NEWS . Isi komentar menjadi tanggung jawab pengirim. Pembaca berhak melaporkan komentar jika dianggap tidak etis, kasar, berisi fitnah, atau berbau SARA. Redaksi DEWATA NEWS akan menilai laporan dan berhak memberi peringatan dan menutup akses terhadap pemberi komentar.
Terimakasih
www.dewatanews.com