Pemilihan Jegeg Bagus Buleleng Kembali Digelar - Dewata News

Breaking News

Gold Ads (1170 x 350)

6/27/14

Pemilihan Jegeg Bagus Buleleng Kembali Digelar



Dewata News - Buleleng 

Dalam rangka meningkatkan peran serta generasi muda sebagai generasi penerus dan penggerak pembangunan di Bali, sudah semestinya mampu menunjukkan jati dirinya kearah yang lebih positif dan berbudaya. Sehubungan dengan hal tersebut, pemerintah Kabupaten Buleleng melalui Dinas Kebudayaan Dan Pariwisata memberikan kesempatan pada generasi muda di Buleleng untuk menunjukkan kualitas dan pengetahuannya dalam ajang pemilihan Jegeg Bagus Bali 2014. Hasil pemilihan ini diharapkan akan dapat menjadi duta pariwisata dalam kegiatan di tingkat nasional dan internasional.

Pendaftaran telah dibuka tanggal  11 juni s/d 30 juni 2014 bertempat di dinas kebudayaan dan pariwisata kab. Buleleng, bidang pengembangan pariwisata . Mengenai materi pembekalan yang akan diberikan, meliputi Bahasa inggris, Pengetahuan kepariwisataan, Pengetahuan perhotelan, Promosi pariwisata, Dampak pariwisata terhadap lingkungan hidup, Dampak pariwisata terhadap sosial, Budaya dan adat, Agama, Kepribadian, Keterampilan,tata rias dan penguasaan panggung.

Seperti dikutip dari website Disbudpar Kabupaten Buleleng, hadiah yang akan diperoleh bagi pemenang Jegeg Bagus Bali 2014 Kabupaten Buleleng yakni JUARA I ( PERTAMA) mendapatkan Piala tetap Bupati Buleleng serta Uang tunai masing-masing Rp 1.500.000,-
dan juga memperoleh Piagam penghargaan. Untuk posisi Runner Up I , mendapatkan Uang tunai masing-masing Rp 1.250.000,- dan juga Piagam penghargaan. Sedangkan untuk pemenang Runner Up II memperoleh Uang tunai masing-masing Rp 1.000.000,- serta memperoleh Piagam Penghargaan.


No comments:

Post a Comment

Redaksi DEWATA NEWS menerima komentar terkait artikel yang ditayangkan di DEWATA NEWS . Isi komentar menjadi tanggung jawab pengirim. Pembaca berhak melaporkan komentar jika dianggap tidak etis, kasar, berisi fitnah, atau berbau SARA. Redaksi DEWATA NEWS akan menilai laporan dan berhak memberi peringatan dan menutup akses terhadap pemberi komentar.

Terimakasih
www.dewatanews.com