Dewata News - Ilustrasi |
Dewata News - Health
Mengalami orgasme selama tiga jam mungkin terdengar menyenangkan. Namun, bagi Liz – perempuan asal Seattle Amerika Serikat – hal itu sama sekali jauh dari menyenangkan.
Menurut dia, bagian paling menyenangkan hanya pada lima menit pertama setelah itu dia seperti mengalami mimpi buruk sehingga harus dilarikan ke rumah sakit. Yang lebih buruk lagi, orgasme maraton itu terus terjadi berulang-ulang kapan saja dan tidak mengenal lokasi atau kegiatan yang tengah dilakukan Liz.
Liz mengaku mengalami depresi ketika dalam satu hari dia pernah mengalami 12 kali orgasme. Liz juga sudah berkonsultasi dari satu spesialis ke spesialis lain dan mereka tidak tahu penyebab terjadinya orgasme maraton itu. Masalah itu pertama kali muncul ketika Liz mengalami orgasme panjang yang tidak diharapkan dan berlanjut hingga waktu lama. Dia juga sempat dirawat di rumah sakit.
Dengan bantuan pacarnya, Eric, Liz berusaha untuk menghentikan orgasme maratonnya itu dengan minum anggur hingga mengkonsumsi antihistamines. Karena tidak berhenti juga, Eric memutuskan untuk membawa Liz ke A&E di mana dokter juga tidak tahu apa yang menyebabkan orgasme berulang-ulang. Tanpa dinyana, orgasme maraton yang dialami Liz berhenti denan sendirinya, tanpa bantuan medis.
No comments:
Post a Comment
Redaksi DEWATA NEWS menerima komentar terkait artikel yang ditayangkan di DEWATA NEWS . Isi komentar menjadi tanggung jawab pengirim. Pembaca berhak melaporkan komentar jika dianggap tidak etis, kasar, berisi fitnah, atau berbau SARA. Redaksi DEWATA NEWS akan menilai laporan dan berhak memberi peringatan dan menutup akses terhadap pemberi komentar.
Terimakasih
www.dewatanews.com