Bali Tetap Pulau Dewata - Dewata News

Breaking News

Gold Ads (1170 x 350)

2/10/14

Bali Tetap Pulau Dewata






Dewata News - Dr Ketut Sumadi selaku Pengamat budaya dari Institut Hindu Dharma Negeri (IHDN) Denpasar menilai bahwa nenek moyang orang Bali memiliki perilaku hidup bersahabat dengan alam dan hal tersebut bermanfaat dalam menjaga Pulau Dewata . Menurut Sumadi, Hal tersebut mampu membuat wisatawan terpesona.

Jauh sebelum Indonesia merdeka, kehadiran wisatawan dan orang barat di Bali kemudian meniliskan pengalamannya dan menginformasikan hal tersebut kepada teman-temannya . Bahkan, Bali kala itu dinilai sebagai surga terakhir sehingga semakin terkenal ke penjuru dunia yang hingga saat ini masih menjadi salahs atu destinasi pariwisata dunia. Untuk diketahui bahwa Pemerintah Provinsi Bali dan Indonesia hingga sekarang masih mengandalkan pariwisata sebagai primadona penghasilan pendapatan daerah dan devisa negara. Namun permasalahannya, bagaimana dan siapa yang paling berkontribusi meneruskan cita-cita dan spirit perilaku bersahabat dengan alam Bali seperti yang dilakoni oleh para leluhur tersebut ditengah arus deras perkembangan budaya pariwisata sekarang ini.

Oleh sebab itu, leluhur orang Bali dengan penuh jiwa raga, merawat, menjaga dan memelihara Pulau Dewata dengan harapan mampu memberikan kesejahteraan dan kemakmuran bagi masyarakat. Untuk itu, kebersihan, kelestarian, keamanan dan kenyamanan menjadi kunci utama selain pengembangan serta pelestarian seni budaya yang menjadi salah satu daya tarik wisatawan , ujar Sumardi yang juga menjabat sebagai Direktur Program Doktor Ilmu Agama Pascasarjana IHDN Denpasar .

No comments:

Post a Comment

Redaksi DEWATA NEWS menerima komentar terkait artikel yang ditayangkan di DEWATA NEWS . Isi komentar menjadi tanggung jawab pengirim. Pembaca berhak melaporkan komentar jika dianggap tidak etis, kasar, berisi fitnah, atau berbau SARA. Redaksi DEWATA NEWS akan menilai laporan dan berhak memberi peringatan dan menutup akses terhadap pemberi komentar.

Terimakasih
www.dewatanews.com