AJANG PUTRI BALI BANGKITKAN SEMANGAT REMAJA PUTRI - Dewata News

Breaking News

Gold Ads (1170 x 350)

12/24/13

AJANG PUTRI BALI BANGKITKAN SEMANGAT REMAJA PUTRI



Dewata News - Denpasar

 Ny. Ayu Pastika mengapresiasi kegiatan pemilihan Putri Bali, yang sudah terlaksana dengan sangat baik sehingga telah terpilih seorang Putri Bali yang nantinya akan menjadi wakil Bali dalam ajang pemilihan Putri Indonesia di Jakarta. Demikian  disampaikan saat menghadiri grand final pemilihan Putri Bali dilaksanakan di Gedung Ksirarnawa , Taman Budaya,  Denpasar, Minggu (22/12). Menurut Ayu Pastika  kegiatan pemilihan Putri Bali  diharapkan bisa membangkitkan semangat para remaja putri Bali  untuk belajar mempersiapkan berkiprah dan berkompetisi meraih prestasi  khusus bagi para finalis tentunya dalam memperebutkan mahkota Putri Bali. Ayu Pastika  juga mengucapkan selamat buat Putri Bali 2013 ,  Made Ika Kusuma Dwi , yang telah berhasil menyisihkan rekan-rekannya pada grand final kali ini.  “Pemenang Putri Bali jangan puas sampai disini, karena setelah ini harus berjuang lagi di ajang nasional, dalam pemilihan Putri Indonesia,” tambah Ayu. Ayu Pastika berharap Putri Bali terpilih bisa membawa nama harum Bali baik di tingkat nasional maupun internasional, sekaligus bisa mempromosikan Bali baik nasional maupun internasional khususnya di dunia pariwisata.

Sementara itu ketua pelaksana pemilhan Putri Bali tahun 2013, Putu Wiwien Gunawasika, mengatakan acara Grand Final pemilihan Putri Bali kali ini sengaja digelar pada tanggal 22 Desember karena sekaligus untuk merayakan Hari Ibu yang jatuh pada tanggal yang sama. “Dari 22 orang peserta yang lulus kualifikasi awal, kemudian dilakukan seleksi lebih lanjut yang menekankan pada 3 B yaitu Brain, Beauty dan Behaviour, akhirnya terpilih sepuluh peserta yang masuk Grand Final malam ini” ungkap Wiwien.  Pemilihan Putri bali 2013 ini merupakan kegiatan pemilihan yang ke 12 dengan mengambil tema “Green & beyond Beauty” dengan mengupayakan agar seluruh finalis dan pemenang untuk dapat memiliki kecantikan luar yang berupa penampilan, kepribadian, sikap, intelegensi, sosial dan dan keantikan dalam yang berupa kecantikan hati yang bisa memberikan apresiasi nyata kepada nusantara juga peduli terhadap keberadaan lingkungan dalam arti luas.

Pada acara Grand Final berhasil terpilih Made Ika Kusuma Dewi, mahasiswa Fakultas ilmu Komunikasi, Universitas Dwijendra sebagai pemenang. Runner Up I dan II masing masing Ni Nyoman Ayu Sri Rejeki,  Mahasiswa Fakultas Hukum Universitas Udayana, yang sekaligus menjadi Putri favorit dan Ni Wayan Debi Khristina, alumnus FKIP Universitas Mahasaraswati, yang sekaligus sebagai Putri Intelegensia. Pada cara ini juga terpilih Putri Persahabatan yaitu Ni Kadek Anggi Wsandewi Mayun, yang juga memilik profesi sebagai seorang bidan.

No comments:

Post a Comment

Redaksi DEWATA NEWS menerima komentar terkait artikel yang ditayangkan di DEWATA NEWS . Isi komentar menjadi tanggung jawab pengirim. Pembaca berhak melaporkan komentar jika dianggap tidak etis, kasar, berisi fitnah, atau berbau SARA. Redaksi DEWATA NEWS akan menilai laporan dan berhak memberi peringatan dan menutup akses terhadap pemberi komentar.

Terimakasih
www.dewatanews.com