Penutupan Sementara Bandara Ngurah Rai - Dewata News

Breaking News

Gold Ads (1170 x 350)

11/7/13

Penutupan Sementara Bandara Ngurah Rai



Dewata News - Badung

Sejumlah jadwal penerbangan pesawat komersial dari dan tujuan Bandar Udara Internasional Ngurah Rai Bali, ditunda beberapa menit saat pelaksanaan Bali Democracy Forum (BDF), terutama pada saat kedatangan hari ini Rabu (06/11).

Berlangsungnya BDF VI pada 7-8 November 2013 tidak akan ada penutupan seperti pada pelaksanaan KTT APEC. Pengamanan udara khusus kepala negara itu merupakan prosedur tetap bagi setiap pemimpin suatu negara yang akan mendatangi suatu negara, seperti diberitakan Suluh Bali .
“Hari ini yang pertama 13.45 RI satu, 14.00 untuk timor leste, 16.30 untuk penerbangan VVIP dari Brunie Darrusalam jadi Accepted delay itu disesuaikan dengan jadwal kedatangan tersebut yaitu 30 minute before and 15 minute after Kemudian kegiatan protokoler dan penyambutan kepala Negara setelah para delegasi meninggalkan bandara baru kita open kembali” ungkap Letkol Sugiharto, P.W.

Ia menambahkan “penutupan bandara itu disesuaikan dengan prosedur kalo itu kalo itu penerbangan VIP baru kita laksanakan prosedur, kalo normal kita akan berlakukan normal” tegasnya.

Untuk pengawasan bagian udara telah di laksanakan di bagian masing-masing untuk bagian pesawat satu flight pesawat tempur F-16 dilaksakan dimadiun dan satu flight pesawat sukhoi di makasar untuk dukungan operasi angkutan udara SU-32 satu flight dan satu flight pesawat tukano dari malang sudah siap untu mengamankan BDF selama di Bali.

No comments:

Post a Comment

Redaksi DEWATA NEWS menerima komentar terkait artikel yang ditayangkan di DEWATA NEWS . Isi komentar menjadi tanggung jawab pengirim. Pembaca berhak melaporkan komentar jika dianggap tidak etis, kasar, berisi fitnah, atau berbau SARA. Redaksi DEWATA NEWS akan menilai laporan dan berhak memberi peringatan dan menutup akses terhadap pemberi komentar.

Terimakasih
www.dewatanews.com